Home » Seputar Logistik » Flat Rack Container: Pengertian, Ukuran, dan Manfaatnya

Flat Rack Container: Pengertian, Ukuran, dan Manfaatnya

flat rack container

Anda mungkin pernah melihat flat rack container, peti kemas tanpa dinding dan atap. Biasanya berwarna kuning, biru, merah, putih, atau hijau, kotak baja berbentuk persegi panjang ini hadir dalam berbagai ukuran dan bentuk, masing-masing digunakan untuk jenis produk tertentu. 

Kontainer hadir dalam berbagai bentuk dan jenis berbeda, memungkinkan untuk memilih paling cocok untuk mengangkut barang dengan baik. Salah satu jenis yang patut diperhatikan adalah flat rack container. Artikel ini akan membahas lebih dalam mengenai flat rack container, simak sampai selesai. 

Apa Itu Flat Rack Container?

Flat Rack Container merupakan solusi ideal untuk pengiriman internasional ketika kargo tidak sesuai dengan dimensi atau bentuk kontainer standar. Dibandingkan dengan kontainer standar yang memiliki dinding dan atap, Flat Racks Container hanya memiliki tiang penyangga di ujungnya, memungkinkan pemuatan kargo dari atas dan samping. 

Ujung-ujung ini dapat tetap terpasang atau dilengkapi dengan dinding yang dapat dilipat, memudahkan proses bongkar muat dan memaksimalkan ruang pengiriman. Keunggulan utamanya terletak pada fleksibilitasnya dalam mengangkut kargo besar dengan dimensi yang tidak biasa. 

Karena tidak memiliki dinding samping, flat racks container memungkinkan pemuatan kargo berat dari bagian atas dan ujung lebih panjang, memaksimalkan kapasitas muatan. Hal ini membuatnya ideal untuk pengiriman kargo seperti truk, kendaraan besar, peralatan industri, dan barang-barang dengan dimensi khusus lainnya.

Ukuran Flat Rack Container

Spesifikasi flat rack container bervariasi tergantung pada jenisnya, dengan dua variasi utama dikenal sebagai Fixed Ends dan Collapsible Ends. Fixed Ends memiliki bagian depan dan belakang permanen dan kokoh, sementara Collapsible Ends memiliki bagian ujung dapat dilipat sesuai kebutuhan.

Ukurannya umum digunakan adalah 20 feet dan 40 feet. Flat rack container 20 feet memiliki dimensi panjang 20 kaki, lebar 8 kaki, dan tinggi 8,6 kaki, dengan berat kosong sekitar 2.800 kg, mampu menampung muatan hingga 31.200 kg, dengan beban total hingga 34.000 kg.

Sementara itu, flat rack container 40 feet memiliki dimensi sama dengan panjang 40 feet, lebar 8 kaki, tinggi 8,6 kaki. Dengan berat kosong sekitar 4.900 kg, kontainer ini mampu menampung muatan hingga 45.100 kg, dengan beban total maksimum mencapai 50.000 kg. Dirancang untuk menopang beban berat dan tahan lama.

Manfaat Menggunakan Flat Rack Container

Flat rack container menawarkan sejumlah keuntungan, terutama bagi mereka yang mengangkut muatan besar:

1. Kemudahan Bongkar Muat

Efisiensi pemindahan kargo sangat tergantung pada kemudahan muat dan bongkar barang. Dibandingkan dengan kontainer konvensional yang memiliki sisi dan atap, flat rack container tidak memiliki penghalang tersebut. Ini memungkinkan penanganan kargo dari samping, dapat signifikan meningkatkan kecepatan dan efisiensi dalam proses muat dan bongkar.

2. Fleksibilitas dalam Transportasi

Menawarkan fleksibilitas karena dapat dengan mudah diangkut menggunakan berbagai moda transportasi, termasuk truk, kereta api, dan kapal laut. Hal ini membuatnya menjadi pilihan ideal untuk pengiriman yang melibatkan berbagai rute dan metode pengangkutan.

3. Fungsional sebagai Tempat Penyimpanan

Selain digunakan untuk pengiriman, flat racks container juga dapat berfungsi sebagai tempat penyimpanan praktis. Bagian ujung container dapat dilipat, menjadikannya datar dan mudah diakses. Ini memungkinkan penggunaan ruang gudang lebih efisien, sehingga sangat cocok untuk kebutuhan penyimpanan sementara atau jangka panjang.

Waktu Tepat untuk Menggunakan Flat Rack Container

Flat rack container sering menjadi pilihan utama dalam mengatasi pengiriman barang dengan ukuran besar, bentuk aneh, atau memiliki berat yang sulit dimuat ke dalam kontainer pengiriman biasa. 

Berikut beberapa situasi di mana penggunaan container flat rack menjadi sangat diperlukan:

  1. Mengangkut mesin besar atau alat berat yang tidak muat dalam kontainer standar.
  2. Membawa benda panjang, seperti pipa atau kayu, yang sulit dimasukkan ke dalam kontainer biasa.
  3. Mengangkut barang tinggi, seperti ban besar atau perlengkapan besar, membutuhkan ruang khusus.
  4. Mengirimkan barang besar, seperti peralatan industri besar atau rangkaian palet yang memerlukan ruang luas.

Dengan berbagai kegunaan ini, flat rack container membantu memudahkan transportasi barang berukuran besar, berat, atau berbentuk aneh, sehingga menjadi solusi ideal dalam memastikan pengiriman barang Anda berjalan lancar tanpa hambatan.

Ekspedisi Terpercaya Pengiriman Barang Berjumlah Besar dengan Troben

Troben adalah pilihan utama bagi siapapun yang membutuhkan jasa ekspedisi murah dan terpercaya untuk mengangkut barang dalam jumlah besar melalui container. Dengan layanan berkualitas dan berpengalaman, Troben memastikan bahwa setiap pengiriman barang dilakukan dengan cepat, efisien, dan aman. 

Tim profesional kami siap mengatur segala kebutuhan logistik Anda, mulai dari pemilihan container sesuai hingga proses pengiriman tepat waktu, sehingga Anda dapat fokus pada kegiatan bisnis inti tanpa harus khawatir tentang proses pengiriman. 

Dengan jaringan luas dan fasilitas canggih, Troben mampu mengatasi berbagai tantangan dalam mengangkut barang berjumlah besar melalui container. Kami mengutamakan keamanan dan kepuasan pelanggan, serta menawarkan tarif kompetitif untuk memastikan bahwa pengiriman barang tetap terjangkau tanpa mengorbankan kualitas layanan. Download Aplikasi Cargo Murah kami sekarang juga!

Yuk, klik banner ini untuk mengetahui lebih lanjut mengenai pendaftaran driver truk Troben

Cek Tarif Troben!

Dapatkan tarif kirim barang, mobil, motor hingga sewa truk dengan harga termurah cuman di Troben. Saatnya buktikan sendiri!

Bagikan artikel