Home » Seputar Logistik » Perbedaan Jenis Aki Mobil dan Cara Memilih yang Sesuai

Perbedaan Jenis Aki Mobil dan Cara Memilih yang Sesuai

Aki mobil merupakan komponen penting pada kendaraan yang berfungsi menyimpan listrik. Jika mobil tidak mempunyai aki, maka tidak bisa berfungsi. Ada berbagai jenis aki mobil yang tersedia di pasaran, masing-masing aki mobil mempunyai spesifikasinya yang berbeda. 

Dengan mengetahui jenis mesin aki, Anda bisa mengetahui perbedaannya. Jika ingin membeli aki mobil, simak tips memilih jenis aki mobil  serta panduan praktis untuk memilih aki yang sesuai dengan kebutuhan kendaraan Anda.

Jenis Aki Mobil dan Spesifikasinya

Terdapat beragam jenis aki untuk mobil dengan spesifikasi yang berbeda-beda, masing-masing dirancang untuk memenuhi kebutuhan kendaraan tertentu, mulai dari yang paling sederhana hingga yang lebih canggih. Memahami perbedaan jenis aki ini sangat penting untuk memilih aki yang paling sesuai dengan mobil Anda.

Baca Juga: Jenis Bearing dan Fungsinya dalam Industri Otomotif

1. Aki Basah

Aki basah adalah jenis aki yang paling umum dan sering digunakan pada kendaraan. Aki ini menggunakan cairan elektrolit yang perlu dipantau dan diisi ulang secara berkala untuk menjaga kinerjanya. Cairan yang biasa disebut air aki memerlukan perawatan rutin agar aki tetap berfungsi optimal. 

Meskipun aki basah cukup terjangkau dan cocok untuk iklim tropis, jenis aki ini membutuhkan perhatian lebih dalam hal perawatan, seperti pengecekan dan pengisian cairan secara berkala. Daya tahan aki basah cukup baik sehingga menjadi pilihan yang populer di kalangan pengendara.

2. Aki Kering

Berbeda dengan aki basah, aki kering tidak memerlukan cairan elektrolit yang harus diisi ulang. Aki ini dirancang untuk lebih bebas perawatan dan menawarkan kemudahan bagi penggunanya. 

Dengan teknologi khusus, aki kering memiliki kinerja yang stabil dan lebih praktis dalam penggunaan sehari-hari. Meskipun harga aki kering lebih tinggi dibandingkan aki basah, jenis aki ini cocok bagi pengendara yang menginginkan kemudahan tanpa perlu perawatan rutin. Setiap jenis aki—baik aki basah maupun aki kering—memiliki kelebihan tersendiri yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan mobil Anda.

3. Aki Hybrid

Aki hybrid menggabungkan kelebihan dari aki basah dan aki kering. Dengan daya tahan yang lebih lama dan perawatan yang lebih mudah, aki hybrid menawarkan efisiensi dalam penggunaan daya serta ketahanan terhadap suhu tinggi. Jenis aki mobil ini masih memerlukan pengisian air, namun frekuensinya jauh lebih jarang dibandingkan aki basah. Aki hybrid cocok digunakan pada kendaraan di iklim tropis dan bagi pengendara yang ingin kinerja yang stabil dengan perawatan minimal.

4. Aki Kalsium

Aki kalsium menggunakan pelat berbahan dasar kalsium untuk meningkatkan daya tahan dan efisiensinya. Jenis aki ini lebih tahan terhadap korosi dan penguapan cairan elektrolit, sehingga tidak perlu diisi ulang sesering aki basah. 

Aki kalsium sangat ideal untuk kendaraan yang membutuhkan daya lebih besar, seperti mobil dengan banyak perangkat elektronik atau sistem kelistrikan yang kompleks. Keunggulan lainnya adalah daya tahan yang lebih lama dan perawatan yang lebih mudah dibandingkan aki biasa.

5. Aki MF AGM (Absorbent Glass Mat)

Aki MF AGM menggunakan teknologi lapisan kaca serap untuk menahan elektrolit, menjadikannya lebih tahan terhadap getaran dan suhu ekstrem. Aki ini memiliki performa yang sangat baik dan stabil, cocok untuk kendaraan yang sering beroperasi di kondisi berat. 

Dibandingkan dengan aki basah dan aki kering, aki AGM lebih unggul dalam hal ketahanan dan bebas perawatan. Aki MF AGM banyak digunakan pada mobil premium atau kendaraan dengan fitur elektronik canggih, karena mampu menahan beban daya yang lebih besar.

6. Aki Gel

Aki gel menggunakan elektrolit berbentuk gel yang tidak memerlukan pengisian air seperti aki lainnya. Jenis aki ini sangat tahan lama dan stabil dalam berbagai kondisi cuaca, sehingga menjadi pilihan tepat untuk kendaraan yang membutuhkan aki berkualitas tinggi. 

Dibandingkan dengan aki basah dan aki kering, aki gel mempunyai keunggulan yaitu keamanan, karena tidak mudah bocor dan lebih tahan terhadap getaran. Aki gel sangat cocok untuk kendaraan yang sering digunakan di medan berat atau untuk aplikasi yang memerlukan ketahanan ekstra.

Tips Memilih Aki Mobil yang Tepat

Memilih aki yang tepat untuk kendaraan Anda sangat penting untuk memastikan kinerja mesin dan sistem kelistrikan tetap optimal. Berikut adalah beberapa tips  yang dapat membantu Anda dalam memilih jenis aki mobil yang tepat:

Baca Juga: Radiator: Pengertian, Fungsi, Komponen, dan Cara Kerjanya   

1. Cek Kebutuhan Ampere Kendaraan

Sebelum memilih aki mobil, pastikan Anda mengetahui kebutuhan ampere kendaraan Anda. Setiap mobil memiliki spesifikasi ampere yang berbeda, tergantung pada jenis mesin dan jumlah perangkat elektronik yang digunakan. 

Dengan memahami kebutuhan ampere, Anda dapat memilih aki dengan kapasitas yang tepat. Aki yang kapasitasnya terlalu kecil bisa menyebabkan mesin tidak bekerja dengan baik, sedangkan aki dengan kapasitas terlalu besar hanya akan memboroskan daya.

2. Pertimbangkan Jenis Aki

Selain kapasitas ampere, jenis aki juga mempengaruhi pemilihan aki yang sesuai. Jika Anda menginginkan aki yang minim perawatan, aki kering atau aki gel bisa menjadi pilihan yang tepat. 

Di sisi lain, jika Anda mencari aki dengan harga lebih terjangkau, aki basah masih merupakan pilihan yang baik, asalkan Anda siap untuk melakukan perawatan rutin. Anda juga perlu mempertimbangkan apakah kendaraan Anda membutuhkan aki yang tahan terhadap suhu ekstrem seperti aki hybrid atau aki kalsium.

3. Siapkan Budget yang Sesuai

Harga jenis aki mobil tentu berbeda-beda tergantung pada jenis dan fitur yang ditawarkan. Pilihlah aki yang sesuai dengan anggaran Anda, namun tetap perhatikan kualitas dan ketahanannya. Meskipun aki dengan harga lebih tinggi biasanya menawarkan kualitas yang lebih baik, pastikan Anda membandingkan berbagai pilihan aki dan fitur-fiturnya sebelum mengambil keputusan.

4. Pilih Aki Berkualitas dan Bergaransi

Aki berkualitas akan memberikan performa yang lebih optimal dan lebih tahan lama. Anda bisa memilih aki berkualitas dengan merek terkenal dan menawarkan garansi pembelian. Garansi akan memberikan perlindungan jika terjadi kerusakan atau kegagalan pada aki, serta memberi rasa aman saat menggunakan kendaraan.

5. Sesuaikan dengan Kebutuhan

Jika Anda sering berkendara di medan berat atau menghadapi cuaca ekstrem, pilihlah aki yang tahan terhadap getaran dan suhu tinggi, seperti aki MF AGM atau aki gel. Aki jenis ini memiliki daya tahan yang lebih baik dalam kondisi ekstrem, sehingga sangat cocok untuk kendaraan yang sering digunakan dalam perjalanan panjang atau medan off-road.

Itulah berbagai jenis aki mobil dan spesifikasinya dan juga tips memilihnya yang tepat. Aki mobil menjadi sparepart penting dalam kendaraan. Untuk itu, dalam pengirimannya dibutuhkan penanganan yang tepat. 

Troben menyediakan jasa pengiriman barang berbagai jenis termasuk pengiriman aki mobil dengan aman. Setiap aki akan dikemas dengan standar perlindungan yang tinggi. Selain jaminan keamanan, Troben juga memberikan ongkir murah serta pemesanan mudah. Bersama Troben, pengiriman barang pasti praktis dan aman. Pesan layanan Troben Cargo dengan cara download aplikasi kirim barang Troben sekarang!

cta-download

Kirim barang min. 10kg dijamin Asuransi dan Termurah se Indonesia.

Cek Ongkir Troben!

Dapatkan tarif kirim barang dengan harga termurah cuman di Troben. Saatnya buktikan sendiri!

Bagikan artikel

Mau tau ide bisnis terkini? Boleh Nanti