Butuh Bantuan?

Keuntungan Bergabung Sebagai Affiliate Sales Agent Troben

  • Terbuka untuk semua orang
  • Bisa menjalankan bisnis cargo tanpa modal
  • Mendapatkan penghasilan unlimited setiap bulan
  • Mendapatkan komisi sebesar 30% dari profit mitra
  • Berkesempatan mendapatkan repeat order terus - menerus
  • Menjalankan bisnis yang berpotensi tetap eksis hingga 100 tahun ke depan
  • Menjadi bagian dari perusahaan cargo berbasis teknologi pertama di Indonesia
Keuntungan Bergabung Sebagai Affiliate Sales Agent Troben

Cara Kerja Affiliate Sales Agent Troben

Mendaftar sebagai affiliate sales agent Troben
Mendaftar sebagai affiliate sales agent Troben
Download aplikasi Troben sales agent di Google Play 
Download aplikasi Troben sales agent di Google Play 
Rutin melakukan promosi di berbagai channel
Rutin melakukan promosi di berbagai channel
Pilih mitra Troben cargo yang ingin diajak berkolaborasi
Pilih mitra Troben cargo yang ingin diajak berkolaborasi
Masukkan kode voucher ketika terjadi transaksi
Masukkan kode voucher ketika terjadi transaksi
mr-bens

Sosok Dibalik Troben

Telah terjun ke dunia bisnis kargo dan logistik sejak 2015 bersama Klik Logistics. Setelah sukses dengan Klik Logistics, Beliau mendirikan Troben Indonesia dengan mimpi baru. Troben hadir dalam bentuk aplikasi yang memudahkan dunia logistik dengan melayani pengiriman kargo ke seluruh Indonesia.
logo

Troben Adalah Pelopor Perusahaan Cargo Berbasis Teknologi Pertama di Indonesia

Troben
Troben membangun brand dengan tujuan yang jelas dan penuh semangat.
Troben
Troben berkomitmen untuk memberikan layanan cargo yang murah, mudah, dan aman untuk semua masyarakat Indonesia.
Bergabung Sebagai Affiliate Sales Agent Troben Sekarang!

Apa Itu Affiliate Marketing dan Cara Menjadi Affiliator Sukses

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan penghasilan tambahan, salah satunya bergabung menjadi affiliator marketer. Saat ini telah banyak bisnis yang mempunyai program affiliate marketing untuk memperluas jaringan pemasarannya. 

Sehingga banyak kesempatan terbuka menjadi bagian bisnis affiliate marketing untuk mendapatkan pekerjaan tambahan. Menjadi affiliator marketer memberikan fleksibelitas waktu bekerja dimana saja dan kapan saja tanpa mengabaikan pekerjaan utama Anda. 

Apa Itu Affiliate Marketing?

Bisnis affiliate atau yang sering disebut dengan affiliate marketing adalah model bisnis yang memungkinkan individu atau perusahaan mendapatkan komisi dengan mempromosikan produk atau layanan milik pihak lain. 

Dalam model ini, affiliate (pemasar) bekerja sama dengan merchant (penyedia produk atau layanan) untuk memasarkan produk mereka kepada calon konsumen. Setiap kali ada penjualan atau tindakan tertentu (seperti pendaftaran atau pengisian formulir) yang dihasilkan dari upaya pemasaran affiliate, affiliate tersebut akan mendapatkan komisi.

Menjadi seorang affiliate marketer terbuka untuk siapa saja, bukan hanya untuk influencer. Pasalnya, menjadi affiliate berarti merekomendasikan produk atau layanan kepada calon customer, jika cara menawarkan kita menarik, maka kesempatan mendapatkan pelanggan baru juga terbuka lebar. 

Contoh Affiliate Marketing 

Dengan kemajuan teknologi dan kemajuan, cara pemasaran produk dari suatu bisnis juga makin beragam. Apalagi semenjak adanya media sosial dan tren belanja online, menjadi affiliate marketer juga semakin populer. Ada banyak contoh affiliate marketing, diantaranya : 

1. Review Produk 

Seorang blogger menulis review tentang produk atau layanan yang sudah pernah digunakan, kemudian mereka menyertakan tautan afiliasi ke produk tersebut. Jika pembaca mengklik tautan dan membeli produk, maka blogger mendapatkan komisi.

2. Media Sosial

Seorang influencer mempromosikan produk di media sosialnya dan menyertakan tautan afiliasi, bukan hanya influencer saja. Bahkan setiap pemilik media sosial seperti Instagram sekarang banyak yang menjadi affiliate marketer. Jika pengikut mereka mengklik tautan dan membeli produk, maka influencer mendapatkan komisi.

3. Website Affiliate 

Sebuah website khusus yang didedikasikan untuk mempromosikan produk afiliasi. Website ini biasanya berisi review, perbandingan, dan informasi lain yang dapat membantu konsumen membuat keputusan pembelian.

Jadi, ketika pembaca mengklik tautan dan membeli produk yang ditawarkan, secara otomatis Anda mendapatkan komisi.

5 Cara Menjadi Affiliate yang Sukses

Menjadi affiliate marketer yang sukses membutuhkan dedikasi, kerja keras, dan strategi yang tepat. Berikut 5 cara yang bisa Anda lakukan untuk menjadi affiliate yang sukses, diantaranya :

1. Pilih Niche yang Tepat

Langkah pertama adalah memilih niche yang ingin Anda fokuskan. Pilih niche yang Anda sukai dan kuasai agar Anda bisa memberikan informasi yang berharga dan membangun kepercayaan dengan audiens Anda.

Dengan memilih niche yang sesuai dengan Anda, maka akan lebih mudah untuk mempromosikan produk atau layanan dengan lebih kreatif. 

2. Riset Produk dan Merchant

Sebelum mempromosikan produk, pastikan Anda melakukan riset menyeluruh tentang produk dan merchant. Pastikan produk berkualitas tinggi dan berasal dari merchant yang terpercaya. 

3. Bangun Audiens yang Relevan

Kunci utama kesuksesan affiliate marketing adalah membangun audiens yang relevan dengan produk yang Anda promosikan. Anda bisa membangun audiens melalui blog, media sosial, email marketing, atau platform lain. Bahkan Anda juga bisa langsung menawarkan produk atau layanan secara langsung ke calon customer.

4. Buat Konten yang Menarik dan Bermanfaat

Buatlah konten yang menarik dan bermanfaat bagi audiens Anda. Konten ini bisa berupa review produk, tutorial, perbandingan produk, atau informasi lain yang relevan dengan niche Anda. 

Fokus Anda bukan hanya memberikan informasi yang lengkap, namun juga sampaikan pengalaman Anda tentang produk atau layanan yang sudah digunakan. Calon customer membutuhkan perbandingan untuk menentukan produk atau layanan. 

5. Promosikan Produk dengan Jujur dan Transparan

Promosikan produk dengan jujur dan transparan. Jangan melebih-lebihkan manfaat produk atau menyembunyikan kekurangannya. Bangun kepercayaan dengan audiens Anda dengan memberikan informasi yang objektif dan akurat.

Komisi Affiliate 

Komisi affiliate adalah salah satu aspek terpenting dalam affiliate marketing. Besarnya komisi yang ditawarkan merchant dapat menjadi daya tarik bagi para affiliate marketer untuk mempromosikan produk atau layanan mereka.

Besaran komisi affiliate sangat bervariasi, tergantung pada beberapa faktor, seperti:

1. Jenis Produk atau Layanan

Produk atau layanan dengan margin keuntungan yang lebih tinggi umumnya menawarkan komisi yang lebih besar.

2. Merchant

Setiap merchant memiliki kebijakan komisi sendiri. Ada merchant yang menawarkan komisi flat, persentase dari total penjualan, atau kombinasi keduanya.

3. Performa Affiliate Marketer

Affiliate marketer yang menghasilkan penjualan lebih banyak biasanya mendapatkan komisi yang lebih tinggi.

Contoh Kisaran Komisi Affiliate

  • Produk digital: 20% - 50% dari harga produk

  • Produk fisik: 5% - 15% dari harga produk

  • Layanan: 10% - 30% dari nilai transaksi

Cara Gabung Menjadi Affiliate Sales Agent dari Troben

Anda ingin mendapatkan penghasilan tambahan tanpa harus meninggalkan pekerjaan utama? Gabung menjadi affiliate sales agent dari Troben jadi pilihan terbaik. Dengan bergabung menjadi 

1. Lakukan Pendaftaran

Untuk bergabung menjadi affiliate sales agent dari Troben, Anda harus mendaftarkan diri terlebih dahulu sebagai freelancer Troben.

2. Download Aplikasi 

Setelah menjadi bagian dari affiliator sales agent, tim Troben akan membuatkan akun khusus yang bisa digunakan. Jangan lupa untuk mengunduh aplikasi Sales Agent melalui Play Store dan lakukan verifikasi. Terakhir, mulai tawarkan layanan Troben kepada calon customer dan dapatkan penghasilan hingga jutaan rupiah.

Cara Kerja Affiliate Sales Agent Troben 

Bisnis affiliate marketing menjadi semakin populer karena kemudahannya dalam memulai dan potensi pendapatan yang bisa dihasilkan. Salah satu program affiliate yang menarik adalah Affiliate Sales Agent Troben. Berikut ini cara kerja yang bisa Anda lakukan sebagai Affiliate Sales Agent Troben, diantaranya : 

1. Ajak Calon Customer Melakukan Transaksi

Langkah pertama dalam menjalankan peran sebagai Affiliate Sales Agent Troben adalah mengajak calon customer untuk melakukan transaksi. Untuk melakukan ini, affiliate harus memanfaatkan berbagai strategi pemasaran yang efektif. Anda bisa langsung menawarkan berbagai layanan Troben mulai dari Troben Cargo, Troben Truk, hingga Troben Carrier. 

2. Transaksi Masuk dan Tercatat

Setelah calon customer melakukan transaksi menggunakan kode referal, sistem akan mencatat transaksi tersebut. Setiap link affiliate memiliki kode unik yang memungkinkan Troben untuk melacak asal transaksi dan affiliate. 

3. Transaksi Dikonfirmasi

Setelah transaksi masuk dan tercatat, langkah berikutnya adalah konfirmasi transaksi oleh Troben. Proses konfirmasi ini penting untuk memastikan bahwa transaksi tersebut sah dan memenuhi syarat untuk mendapatkan komisi. 

4. Dapatkan Komisi 

Tahap terakhir adalah pembayaran komisi kepada affiliate. Setelah transaksi dikonfirmasi, affiliate akan menerima komisi sesuai dengan struktur komisi yang telah disepakati.

Keuntungan Menjadi Affiliate Sales Agent Troben 

Menjadi Affiliate Sales Agent Troben menawarkan berbagai keuntungan. Berikut adalah beberapa keuntungan utama yang bisa diperoleh ketika Anda bergabung menjadi Affiliate Sales Agent Troben, diantaranya : 

1. Modal Awal yang Rendah

Salah satu keuntungan utama menjadi Affiliate Sales Agent Troben adalah modal awal yang rendah. Anda tidak perlu mengeluarkan biaya besar untuk membeli produk, menyewa tempat, atau mempekerjakan staf. Pendaftaran sebagai affiliate biasanya gratis, dan Anda bisa langsung mulai mempromosikan produk Troben. 

2. Potensi Pendapatan yang Besar

Dengan program affiliate, potensi pendapatan sangat bergantung pada usaha dan strategi pemasaran yang Anda gunakan. Troben menawarkan struktur komisi yang kompetitif, sehingga semakin banyak penjualan yang Anda hasilkan, semakin besar pula komisi yang Anda peroleh. Ini membuka peluang untuk mendapatkan penghasilan yang besar, terutama jika Anda berhasil menarik banyak customer.

3. Fleksibilitas Waktu dan Lokasi

Sebagai Affiliate Sales Agent, Anda memiliki kebebasan untuk bekerja dari mana saja dan kapan saja. Tidak ada jam kerja tetap atau kewajiban untuk berada di satu lokasi. Anda bisa menjalankan bisnis ini sebagai pekerjaan sampingan atau bahkan pekerjaan penuh waktu, tergantung pada tujuan dan komitmen Anda.

4. Beragam Pilihan Produk

Troben menawarkan berbagai produk yang bisa Anda pilih untuk dipromosikan. Dengan beragam produk ini, Anda bisa menyesuaikan strategi pemasaran dengan minat dan kebutuhan target audiens Anda.