Butuh Bantuan?
16 February 2024 | Dunia Logistik

Rekomendasi 5 Perusahaan Ekspedisi Terbaik di Indonesia

By Media Troben
Rekomendasi 5 Perusahaan Ekspedisi Terbaik di Indonesia

Karena kebutuhannya semakin meningkat, tidak heran jika saat ini banyak perusahaan ekspedisi baru bermunculan dan mengalami perkembangan pesat. Saat ini, pilihan masyarakat semakin beragam dengan banyaknya perusahaan ekspedisi tersedia. 

Kompetisi di antara mereka semakin ketat, masing-masing berusaha memberikan pelayanan terbaik untuk memenuhi kebutuhan pelanggan mereka. Ini memberi masyarakat kesempatan lebih besar untuk memilih perusahaan ekspedisi paling sesuai dengan kebutuhan mereka. 

5 Perusahaan Ekspedisi di Indonesia 

Memang, di Indonesia tersedia berbagai perusahaan ekspedisi, tetapi penting bagi kita untuk mengetahui layanan perusahaan ekspedisi paling sering digunakan. Baik itu bagi pelaku usaha online maupun individu yang membutuhkan pengiriman barang.

Terlebih lagi, saat ini terdapat banyak keunggulan yang ditawarkan dalam perusahaan ekspedisi, mulai dari harga terjangkau hingga kecepatan pengantaran barang. Sebenarnya, di Indonesia terdapat banyak layanan perusahaan ekspedisi reguler yang tersedia saat ini. Namun, berikut ini beberapa perusahaan ekspedisi yang sering digunakan:

1. Troben

PT. TrawLbens Teknologi Anak Indonesia, lebih dikenal dengan nama Troben Indonesia, adalah sebuah perusahaan ekspedisi yang menyediakan layanan pengiriman barang, cargo, dan logistik dari dan ke seluruh wilayah Indonesia.

Troben telah menjadi pilihan utama bagi banyak pelanggan karena layanan pengirimannya lengkap, mudah, aman, dan terjangkau secara harga. Dengan Troben, Anda dapat mengirim barang cargo dengan harga lebih terjangkau, mulai dari Rp 3000 per kilogram, dengan minimal pengiriman hanya 10 kilogram.

Troben terbukti handal dalam ekspedisi barang di seluruh Indonesia dengan Layanan Troben Cargo, menawarkan pengiriman barang murah dan cepat, bahkan dalam waktu hanya 2 hari setelah armada berangkat. Layanan Troben tidak hanya menyediakan pengiriman paket dalam jumlah besar, tetapi juga paket kecil dengan harga pengiriman terjangkau, disesuaikan dengan jarak kota tujuan. 

Selain itu, melalui layanan Troben Carier, Troben juga menyediakan pengiriman mobil antar pulau dengan jaminan keamanan. Dengan kehadiran di hampir 50 kota besar di Indonesia, Layanan Sewa Truk dari Troben memfasilitasi sewa truk dengan berbagai jenis unit sesuai kebutuhan pelanggan, termasuk konsultasi dengan tim layanan pelanggan untuk solusi yang tepat.

2. Lalamove

Lalamove merupakan perusahaan ekspedisi yang menyediakan berbagai jenis layanan, mulai dari ekspedisi cargo hingga reguler. Dengan ini, pengguna hanya perlu mengunduh satu aplikasi untuk mengatur pengiriman barang mereka, baik itu antar kota maupun dalam wilayah Jakarta. 

Menawarkan berbagai armada mulai dari sedan dan MPV, pengiriman barang kecil hingga van untuk barang berukuran sedang dengan kapasitas hingga 600kg. Untuk barang kapasitas lebih besar, Lalamove menyediakan armada pick up dan engkel mampu memuat barang hingga 800kg, serta armada CDD yang dapat memuat hingga 2 ton atau 5 ton. 

Layanan perusahaan ekspedisi cargo dapat dinikmati di beberapa kota di Indonesia, memungkinkan pelanggan mengirimkan barang dengan aman dan efisien. Dengan fitur live tracking di aplikasinya, pelanggan dapat memantau pergerakan pengiriman barang mereka secara real-time, sehingga barang akan sampai ke tujuan dengan aman dan tepat waktu.

3. Deliveree

Deliveree, perusahaan ekspedisi didirikan pada tahun 2015 oleh Tom Kim sebagai CEO dan Co-Founder, merupakan salah satu perusahaan ekspedisi terkemuka dalam layanan ekspedisi dan logistik. Mereka menawarkan berbagai fitur beragam untuk memenuhi kebutuhan ekspedisi.

Layanan terbaru, Muat Sebagian (Less Than Truckload/LTT), dirancang untuk bisnis dengan berbagai skala, termasuk UMKM dengan anggaran terbatas. Dengan pendanaan dari Inspire Ventures dan Ardent Capital, Deliveree menjadi pemimpin dalam penyediaan truk, kargo darat, dan pengiriman barang di Asia Tenggara, beroperasi di Indonesia, Filipina, dan Thailand. 

Didukung oleh teknologi generasi ketiga yang canggih, pasar vendor luas, daftar pelanggan blue-chip dan UMKM yang kuat, Deliveree menonjol dengan komitmen timnya terhadap keunggulan operasional.

4. Lion Parcel

Lion Parcel sebagai bagian dari Lion Air Group, adalah perusahaan ekspedisi terus berkembang di bawah naungan maskapai penerbangan terkemuka tersebut. Keunggulan utama terletak pada tarif pengiriman terjangkau, sistem timbangan ekonomis, dan fitur multi-tracking yang memudahkan pelacakan posisi barang. 

Untuk layanan ekspedisi reguler, Lion Parcel menawarkan tarif mulai dari Rp 9.000 per kilogram, dengan keuntungan tambahan seperti penghitungan tarif yang hanya berlaku untuk 1 kilogram jika berat paket mencapai 1,5 kilogram. 

Fitur multi-tracking juga menjadi nilai tambah mempermudah pelacakan posisi barang secara bersamaan. Meskipun Lion Parcel memiliki keunggulan, layanan mereka juga memiliki beberapa kelemahan, terutama dalam hal waktu relatif lambat dan respons terhadap keluhan pelanggan kurang cepat. 

Dengan layanan One Pack, Lion Parcel juga dapat mengirimkan barang dengan cepat, bahkan untuk produk yang tidak tahan lama seperti makanan dan minuman, dengan jangkauan hingga keesokan harinya. Dukungan armada pesawat dari Lion Air Group, Lion Parcel memberikan kemudahan bagi pelanggan untuk mengirim paket ke seluruh wilayah Indonesia. 

5. Anteraja

AnterAja merupakan sebuah startup logistik berkembang pesat di Indonesia. Perusahaan ekspedisi ini fokus pada pengiriman barang dengan berbagai pilihan layanan, termasuk pengiriman reguler, pengiriman keesokan harinya, dan pengiriman dalam satu hari, tergantung pada jarak antara lokasi pengirim dan penerima. 

Perusahaan ekspedisi AnterAja sudah menjadi pilihan umum di berbagai platform online, karena banyak penjual menggunakan layanan ini untuk mengirim barang kepada pelanggan mereka. Sebagai penjual, kamu dapat dengan mudah memilih AnterAja sebagai opsi pengiriman untuk produk-produk. 

Dengan jangkauan layanan yang meliputi seluruh Indonesia dan dukungan ekosistem logistik yang lengkap, perusahaan ekspedisi AnterAja berharap dapat berperan dalam menciptakan lapangan kerja dan mendukung pertumbuhan ekonomi nasional. 

Butuh Layanan Ekspedisi Murah dan Aman? Troben Solusinya!

Jika Anda sedang mencari opsi jasa ekspedisi murah dan aman,Troben adalah pilihan yang tepat. Setelah melihat rekomendasi perusahaan ekspedisi diatas, kami merekomendasikan penggunaan perusahaan ekspedisi dari Troben untuk kebutuhan pengiriman barang Anda.

Dengan Troben, Anda dapat mengirim barang cargo dengan harga lebih terjangkau, mulai dari Rp 3000 per kilogram, dengan minimal pengiriman hanya 10 kilogram.

Minimal pengiriman barang yang kami berikan termasuk rendah jika dibandingkan dengan perusahaan ekspedisi lainnya yang biasanya memberikan batas minimal 50 kg atau 100 kg. Selain batasnya rendah, kami juga memberikan perlindungan dengan adanya layanan pengemasan dengan pilihan jenis packing bervariasi seperti palet kayu, plastik, kardus, bubble wrap. Supaya lebih aman, Anda bisa melengkapinya dengan asuransi pengiriman terpercaya. 

Kami juga menyediakan layanan door to door untuk membantu proses pengiriman dari depan rumah Anda. Tak perlu repot-repot untuk mengantar barang, karena tim kami akan menjemputnya. Tidak hanya itu, Anda juga dapat dengan mudah melacak status pengiriman barang melalui aplikasi ekspedisi Troben dapat diunduh melalui Google Play Store dan App Store. Jadi, tunggu apa lagi? Segera download aplikasi kirim barang Troben kemudian silahkan pilih layanan Troben Cargo. Atau Anda bisa kontak langsung CS kami 081399000000 untuk mendapatkan informasi lebih lengkap.