Home » Seputar Logistik » Cara Membuka Packing Kayu Dengan Aman dan Mudah

Cara Membuka Packing Kayu Dengan Aman dan Mudah

Paket yang Anda kirimkan pastinya membutuhkan packing aman agar tidak terjadi kerusakan dengan barang Anda kirimkan. Khususnya untuk barang-barang elektronik terkenal rentan pecah jika barang terjatuh. Biasanya dibuat treatment khusus untuk membungkus barang  mudah pecah. Namun, ketika barang telah sampai ditangan kita ada tantangan selanjutnya lho, yaitu mengetahui cara membuka packing kayu tersebut.

Salah satu cara agar barang lebih aman saat dikirimkan menggunakan packing kayu. Dengan packing kayu paket dijamin lebih safety karena kayu memiliki tekstur kuat, sehingga jika terjadi benturan masih tertahan oleh kayu. Tapi untuk beberapa orang mereka tidak mengetahui cara membuka packing kayu. Karena bentuknya yang besar dan kokoh mungkin dari Anda semua bertanya-tanya bagaimana cara membuka paket packing kayu, berikut langkah-langkahnya.

5 Cara Membuka Packing Kayu Dengan Mudah

5 Cara Membuka Packing Kayu Dengan Mudah

Baca Juga: 7 Cara Packing TV Led Aman untuk Dikirimkan

Anda tidak perlu bingung lagi untuk mengetahui cara membuka packing kayu, pada paragraf dibawah ini kami akan membahas cara membuka packing kayu dengan langkah-langkah mudah, sehingga dapat Anda ikuti caranya dirumah, berikut 5 cara membuka packing kayu dengan mudah, Simak!

1. Siapkan Palu Congkel 

Palu Congkel 

Palu Congkel

Karena dalam proses mempacking sebuah paket dengan menggunakan packing kayu dibutuhkan menggunakan paku dengan ukuran lumayan besar, untuk menjaga keamanan packing agar tidak terlepas. Anda perlu mempersiapkan Palu congkel atau biasa disebut dengan palu kambing.

Fungsi palu kambing ini untuk mencongkel paku yang terdapat pada packing kayu agar lepas. Palu ini disebut dengan sebutan palu kambing karena bentuknya mirip dengan tanduk kambing karena terdapat dua congkelan di bagian belakang palu. 

Baca Juga: Apa Itu Towing Mobil Beserta Fungsi dan Cara Kerja

2. Periksa Posisi Packing

Periksa Posisi Packing

Periksa Posisi Packing

Agar tidak terjadi kesalahan dalam membuka packingan kayu, dan tidak terjadi kerusakan dengan barang di dalamnya, Anda perlu memperhatikan posisi dari packingan tersebut. Jangan sampai salah posisi saat ingin membuka packing kayu. Jika salah posisi dikhawatirkan posisi barang terbalik dan mengalami kerusakan.

Periksa ada berapa paku digunakan untuk mempacking, dan cari posisi yang ideal untuk membuka packingan kayu.

Baca Juga: Inilah 9 Cara Mengirim Sofa Terbaik dan Aman

3. Buka Packing Kayu di Bagian Sudut

Buka Packing Kayu di Bagian Sudut

Buka Packing Kayu di Bagian Sudut

Salah satu cara paling mudah untuk membuka packingan kayu adalah dengan membuka packing kayu melalui sudut-sudut packingan. Perlu Anda perhatikan, dimana bagian sudut memiliki celah lebar dan dapat memungkinkan Anda untuk mencongkel dan membuka celah tersebut.

Jika celah memiliki ukuran yang besar, Anda bisa dengan mudah mencongkelnya dengan palu kambing yang sudah Anda siapkan terlebih dahulu.

Baca Juga: 5 Syarat Kirim Motor ke Luar Pulau

4. Lepaskan Paku

Lepaskan Paku

Lepaskan Paku

Setelah dirasa Anda telah menemukan posisi ideal untuk membuka packingan kayu, dan menemukan celah besar dari salah satu bagian sudut packingan kayu. Langkah selanjutnya yang perlu Anda lakukan yaitu membuka paku menempel pada packingan kayu menggunakan palu kambing.

Cara melepaskan paku dengan cara memukul paku tertanam di packingan kayu dan gunakan congkelan untuk melepaskan paku tersebut.  

Baca Juga: 5 Cara Mengirim Paket Ke Luar Kota yang Perlu Dipersiapkan 

5. Perlahan Keluarkan Barang

Perlahan Keluarkan Barang

Perlahan Keluarkan Barang

Langkah terakhir yang Anda perlu lakukan adalah, keluarkan barang secara perlahan pada packingan kayu. Lepaskan packingan kayu perlahan agar tidak terjadi kerusakan atau patah pada packingan kayu. Agar mempercepat proses pengeluaran barang, Anda hanya perlu membuka bagian atas dari packingan.

Dengan cara tersebut Anda lebih mudah untuk mengeluarkan barang karena hanya perlu mengangkat barang dari bagian atas dari sisi packingan yang sudah dibuka. Pengiriman paket menggunakan packingan kayu adalah cara paling aman untuk menjamin keselamatan barang Anda kirim. 

Baca Juga: 5 Cara Kirim Paket Koper yang Aman Sampai Tujuan

Penutup

Demikianlah akhir dari pembahasan kami mengenai cara membuka packing kayu kali ini. Penggunaan packingan kayu adalah salah satu cara teraman untuk melindungi barang yang Anda kirimkan sehingga meminimalisir terjadinya kerusakan saat proses pengiriman barang berlangsung. Packing kayu merupakan jenis packing memiliki keamanan tinggi dikarenakan kayu memiliki tekstur kuat dan tahan akan benturan keras.

Walau aman dan memiliki tingkat keamanan yang tinggi, Anda perlu mempelajari bagaimana cara membuka packing kayu dengan langkah dan prosedur yang aman. Karena barang yang menggunakan packing kayu memiliki cara yang lumayan rumit untuk membuka packingan tersebut.

Semakin aman packingan tersebut semakin rumit cara untuk membukanya karena memiliki standar safety yang tinggi untuk pengamanan barang. Semoga dengan adanya artikel ini dapat membantu Anda untuk membuka packingan kayu.  

Jika membutuhkan jasa packing kayu berkualitas Troben dapat memberikannya, Segera Aplikasi Troben untuk inforamsi lebih lanjut.

banner trawlpack ongkir murah

Yuk, klik button di bawah ini untuk mengetahui lebih lanjut mengenai pendaftaran driver truk Troben

Cek Tarif Troben!

Dapatkan tarif kirim barang, mobil, motor hingga sewa truk dengan harga termurah cuman di Troben. Saatnya buktikan sendiri!

Bagikan artikel